Profil Perusahaan

PT. Mitra Rajawali Banjaran (PT.MRB) adalah salah satu anak perusahaan PT. Rajawali Nusantara Indonesia (Persero), PT.MRB merupakan Pabrik Alat Kesehatan yang memproduksi Kondom, Alat Suntik, Sarung Tangan dan Produk Alat Kesehatan lainnya.

Sebagai Produsen Kondom PT. MRB adalah yang pertama di Indonesia dan yang terbesar di Asia Tenggara dengan kapasitas Produksi maksimal sebesar 900.000 gross/tahun, sementara untuk produk Alat Suntik PT. MRB menghasilkan beberapa varian Produk yang terdiri dari Normal Syringe

( 1 ML, 2.5 ML, 3 ML, 5 ML dan 10 ML), Auto Disposable Syringe ( 0.05 ML, 0.5 ML, 3 ML dan 5 ML), Safety Syringe ( 0.05 ML, 0.5 ML, 3 ML dan 5 ML), Infusion Set (Anak dan Dewasa), Safety Box, untuk produk Sarung Tangan terdiri dari Variant produk Examination dan Surgical Gloves (Powder dan Non Powder), Duk Bolong Sterile,

Hyperbaric Chamber Oxygen Therapy, Oxygen Generator, Instalasi IPAL dan Hospital Furniture, Mesin ATM Sehat, ETS (Electrical Treatment System) dan Rapid Test PT. MRB sangat memperhatikan standart mutu dari produksinya, pengawasan kualitas adalah prioritas utama kami.

The International Standart JIS T-9111-1985, ISO 4074-2002, ASTMD 3492-84, WHO spesification Male Latex Condom 2003, ISO 13485:2003 dan CE Marking. Standard mutu kami adalah bagian dari komitmen terbaik.

TEKNOLOGI CANGGIH UNTUK MUTU TERBAIK

Perusahaan sangat bergantung kepada aplikasi dari teknologi canggih dalam upaya meraih kualitas produk maksimal. Proses daripada pembuatan kondom adalah mata rantai dari tahapan – tahapan yang rumit dan saling berhubungan satu sama lain.

TES LABORATORIUM QC

Sebelum dilempar ke pasaran, Kondom – kondom tersebut diuji ulang oleh para staf QC (Quality Control) secara ketat untuk mendapatkan kualitas yang terjamin. mata rantai dsri uji coba ini meliputi : Tes kebocorab air, ketebalan, tes kekuatan (Daya rekah)

Translate